Sabtu, 31 Maret 2012

Konser GaGa Masih Berjalan Sesuai Rencana

JAKARTA, suaramerdeka.com - Meski belum ada pernyataan secara resmi dari manajemen Lady GaGa ihwal persiapan konsernya di Jakarta, yang menurut rencana akan digelar pada pada 3 Juni 2012 mendatang. Namun yang pasti, konser bertajuk, "The Born This Way Ball Tour Concert," yang akan digelar di Stadiun Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) itu, sejauh ini masih berjalan di jalur yang sebenarnya. Dalam artian, sebagaimana dikatakan Michael Rusli, Presiden Director Big Daddy Live Concert, "Semua berjalan sesuai rencana."
Menimbang konser yang konon ditunggu para Little Monster (fans Lady GaGa) itu, menempatkan Jakarta sebagai salah satu kota tujuan Lady GaGa di Asia. Sebagaimana dimaklumi, Stefani Joanne Angelina Germanotta, kelahiran 28 Maret 1986, yang kemudian dikenal dunia dengan nama Lady GaGa, menggelar konser "The Born This Way Ball" yang juga dia gunakan sebagai sarana memperkenalkan album terkininya, Born This Way (2011) tidak menyinggahi semua kota di besar di Asia.

Tercatat, sebagaimana laman resmi Lady GaGa, konser kali ini "hanya" digelar sebanyak 110 kali, yang tersebar dari Asia, Australia, dan diikuti negara Eropa mulai Agustus mendatang. Sebelum diteruskan ke Amerika Latin dan Amerika Utara. Amerika Utara bahkan baru mendapatkan jatah pementasan pada Januari 2013 hingga bulan Maret.

Oleh karena itu, ada benarnya jika Rusli patut berbangga, karena tidak semua negara mendapatkan jatah tur Lady GaGa. Terlebih lagi, selaku promotor dia menjanjikan pertunjukan yang nan super megah dan spektakuler di tempat sebesar SUGBK.

3 pesawat boeing 747
Buktinya GaGa, sepenceritaan Rusli, bakal membawa 39 container yang berisi perlengkapan dan peralatan untuk mendukung konser. Dan seluruh kontainer, masih menurut dia, akan dibawa langsung dari AS, dengan menggunakan tiga pesawat Boeing 747.

Dengan perlengkapan dan peralatan sedemikian banyaknya -jika memang benar pernyataan itu-, bisa dibayangkan kemegahan yang akan dipertunjukkan GaGa untuk penontonnya di Jakarta. Dari rencana semula, GaGa bakal membawakan sekitar 26 lagu, yang tersebar di tiga albumnya. Yaitu album The Fame (2008), The Fame Monster (2009), dan Born This Way (2011). Hampir dipastikan semua singgel hitnya akan dia bawakan. Termasuk tentu saja supersingle, "Born This Way".

Apakah pertunjukan GaGa, yang kerap mengaku "anak rumahan", tapi ketika tampil di atas panggung sering mempertontonkan sensualitas itu bakal benar-benar terlaksana di Jakarta. Menimbang sudah banyak artis yang direncakan mampir di Jakarta tapi akhirnya batal karena satu dan lain hal, seperti faktor force major seperti gempa bumi dan kondisi keamanan?

Kita tunggu saja, apakah GaGa yang juga mengaku sangat tradisional dan old fashion dalam gaya menjalin asmara itu akan benar-benar mempertontonkan kehebohannya di Jakarta. Sehingga penikmat musik GaGa dapat menikmati campuran pengaruh dandanan dan musikal dari berbagai penyanyi yang secara jujur diakuinya, turut membesarkan namanya. Tercatat nama Whitney Houston, Britney Spears, Grace Jones, Cyndi Lauper, Debbie Harry, Scissor Sisters, Prince, Marilyn Manson hingga Yoko Ono-lah yang membuatnya tampak secara visual seperti sekarang ini.

(Benny Benke/CN15)

Sumber : www.suaramerdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar